Bangkit dari Keterpurukan Hidup

Bangkit dari Keterpurukan Hidup

#sahabathabitat apa yang membuat kalian bertahan di tengah kondisi yang pelik? Acapkali kita dihadapkan dengan keadaan yang sepertinya mustahil untuk dilewati, apalagi ketika kita diharuskan untuk terus menjalankan hidup apa adanya meskipun diri sudah tak kuat menahan pilu.

Bagi para penyintas bencana, mereka harus bertahan demi melewati kondisi fisik dan psikis yang dihadapi. Banyak dari mereka telah kehilangan banyak hal, mulai dari harta hingga nyawa orang-orang yang dikasihi. Tetapi tidak sedikit dari mereka yang memilih untuk terus bertahan untuk tetap hidup di tengah-tengah keadaan yang penuh tantangan tersebut.

Hal tersebut juga dirasakan oleh Ibu Nuriyah, salah satu penyintas gempa Cianjur yang sudah selama 32 tahun hidup di Desa Benjot, Kecamatan Cugenang, Cianjur. Dibalik pundaknya yang tegar, Ibu Nuriyah memikul banyak pilu akibat gempa yang melanda area tersebut tahun lalu.

“Saya gak percaya kejadian ini. Dulu sering liat di tv, sekarang ngerasain sendiri kayak gimana gitu.” Tuturnya sembari menghapus air mata. Ia kehilangan nyawa anaknya dikarenakan gempa tersebut, apalagi sekarang ia sudah tidak memiliki tempat untuk berpulang karena rumahnya ikut hancur saat kejadian.  

Hari itu, beliau dan anaknya baru saja bangun dari tidur. Anaknya yang masih balita tersebut meminta untuk makan bersama, mengingat saat itu sudah siang hari dan Ibu Nuriyah juga harus segera bersiap-siap untuk berangkat ke pekerjaannya. Saat sedang menyiapkan makanan, tiba-tiba anaknya bersikeras untuk diberikan minum. “Seolah-olah dia kepingin ibunya pergi dari ruangan itu.” Ibu Nuriyah pun mengalah dan segera bangkit untuk mengambil minum bagi anaknya. Hanya saja, ia tidak menyangka bahwa kala itu merupakan saat-saat terakhir dimana ia dapat melihat anaknya dalam keadaan hidup dan sehat.

Dalam sekejap mata, Ibu Nuriyah merasa tubuhnya terlontar ke udara. Kedua mata beliau terselubungi oleh kegelapan yang kala itu tidak ia mengerti dari mana asalnya. Yang ia tahu, dirinya sudah tidak dapat menggerakkan seluruh badannya, “ada sekitar 15 menit saya ga sadar. Cuma pas sadar, saya kira hari kiamat. Kalau hari itu hari kiamat, saya gakpapa asal bisa meluk anak saya…”

Meski kondisinya yang sudah lemah, dirinya berjuang untuk keluar dari tempat dimana ia terkubur. Untungnya, sebuah palang menghalangi kepalanya. Sehingga nyawa Ibu Nuriyah masih terlindungi dari keadaan tersebut. Beliau pun dapat keluar dari timbunan puing-puing rumahnya; ia langung bangkit untuk mencari keberadaan anaknya.

Selama satu jam ia mengais puing-puing bekas bangunan rumahnya. Ia berteriak untuk meminta tolong—tetapi apa daya, semua orang sibuk menyelamatkan diri dan keluarga. Apalagi, rumahnya tersebut berlokasi di ujung desa, sehingga banyak yang tidak dapat mendengar seruan Ibu Nuriyah.

Nyaris di saat ia sudah tidak kuat lagi, ada seseorang yang ikut turun tangan mencari anaknya. Sayangnya, anaknya ditemukan dalam kondisi tidak bernyawa. Ibu Nuriyah pun jatuh pingsan melihat tubuh anaknya yang naas tertimbun puing-puing bekas bangunan rumahnya. Ketika ia sudah bangun, beliau tidak dapat berlaku apa-apa kecuali memeluk tubuh anaknya dalam diam. “Perjuangan saya itu berat, (saya) sendiri membesarkan anak saya. Jadi pas anak saya meninggal, saya tidak kuat. Dulu saya mengurusi ibu, urusin anak, tanpa ada yang membantu; saya merasa kehilangan banget. Setalah kejadian, saya jatuh sakit selama satu bulan…”

Ibu Nuriyah tidak dapat kembali ke Desa Benjot selama satu bulan, dirinya mengaku trauma. Tiap mendengar suara mobil, hatinya langsung diselimuti oleh kekhawatiran akibat kejadian tersebut. Selama sebulan penuh ia jatuh sakit dan dirawat oleh kakaknya. Saat ia harus kembali ke Desa Benjot untuk mengambil barang-barang yang tertinggal, Ibu Nuriyah tidak kuat menahan tangisnya ketika melihat tempat dimana nyawa anaknya direnggut oleh bencana.

Ia baru dapat membereskan rumahnya satu bulan kemudian, setelah ia yakin kondisinya sudah lebih baik, “Pas kesini lagi, rasanya seperti dilahirkan kembali. Kayak bayi. Sendiri, tanpa uang maupun pakaian.” Kerap kali ia merasa hampa, tetapi ia berusaha untuk tetap tegar demi merawat api.

Api sendiri merupakan seorang tetangga yang sudah Ibu Nuriyah anggap seperti keluarga sendiri. Api juga selamat dari gempa tersebut, tetapi beliau lumpuh akibat tertimpa oleh puing-puing bangunan rumahnya, “Tapi yang bikin saya lebih bangkit lagi ketika melihat apih. Dia yang pertama peduli ketika saya butuh uang ngebiayain anak ketika ASI. Jadi, saya harus merawat API. Ketika melihat dia di ICU saya merasa, ‘Tuhan masih ada orang yang dulunya sayang sama anak saya dan harus saya rawat.’ Makanya saya bangkit dan harus mengurusi api. Mengingat dulu api benar-benar baik ketika saya butuh bantuan untuk merawat anak saya. Sekarang ia terdampar di ICU, kasihan, anak-anaknya sibuk kerja; kalau bukan saya siapa lagi yang merawatnya?” tambah Ibu Nuriyah.

Di sela kegiatannya dalam merawat Apih, Ibu Nuriyah mulai menyibukkan dirinya dengan berjualan es krim ke warung-warung. Ia berkata bahwa hidup itu masih terus berjalan, maka ia masih harus memenuhi kebutuhannya sehari-hari demi kesehatannya pribadi maupun Apih, “Intinya, ya, saya merasa harus bangkit. Allah pasti memberikan cobaan seperti ini, karena ingin memberi yang lebih. Jadi ayo bangkit, karena bukan saya saja yang melewati kejadian ini.”

Ia pun bertekad untuk memiliki sebuah rumah kembali. Di kala menunggu saat itu tiba, Ibu Nuriyah berusaha turut merapikan puing-puing rumahnya demi rencananya ke depan. Maka, ia sangat bergembira saat menerima bantuan Emergency Shelter Kits dan WASH and Cleaning Kits dari Hongkong-SAR serta Habitat for Humanity Indonesia. Beliau kini dapat merapikan rumahnya dengan lebih efektif dan efisien.

Ibu Nuriyah menantikan suatu hari dimana kondisi Desa Benjot dapat bangkit kembali seperti saat sebelum gempa itu terjadi. Hatinya yang besar ‘pun mengharapkan bahwa tiap penyintas gempa cianjur dapat menerima bantuan secara merata, “Anggap saja ini ibadah. Mudah mudahan ketika saya tua nanti akan ada yang merawat saya, seperti saya tulus ikhlas mengurusi apih.”